P4TK BOE Malang (VEDC) Menunggu Generasi Milenial PEPI

Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan kapasitas pendidik dan tenaga kependidikan serta mahasiswa, Politeknik Enjiniring Pertanian Indonesia (PEPI) melakukan penjajakan kerjasama dengan Pusat Pengembangan dan Pemberdayaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Bidang Otomotif dan Elektronika (P4TK BOE) yang dulunya bernama Vocational Education Development Center (VEDC) Malang kamis (20/02).

Mardison selaku Direktur Politeknik Enjinering Pertanian Indonesia (PEPI) dalam kerjasama yang dibangun diantaranya akan dimagangkan (short course) dosen, Pranata Laboran Pendidikan (PLP) dan Mahasiswa PEPI untuk meningkatkan kapasitas pembelajaran dan pengembangan mahasiswa.

Disisi lain, PEPI sendiri merupakan salah satu politeknik yang membidangi alat mesin pertanian maka diperlukan tempat-tempat pengembangan kompetensi dosen dan mahasiswa diantaranya POLMAN Bandung dan P4TK BOE Malang (VEDC) yang baru saja kita kunjungi”, ujar Mardison.

Dalam pertemuan tersebut, Miftahu Sholeh selaku Kepala Bidang Program di P4TK BOE menyambut dengan gembira atas kerjasama yang dilakukan oleh Politeknik Enjinering Pertanian Indonesia, serta merupakan kebanggaan bisa dapat membagi ilmu kepada Generasi Milenial yang ada di PEPI.

Perjanjian Kerjasama akan kami siapkan, yang pasti kami siap membantu PEPI dan sangat senang akan melatih generasi milenial yang ada di PEPI dalam mendalami bidang permesinan, otomatisasi dan elektronika di alat mesin pertanian. (MZ)

 2,212 total views

Translate »
Accessibility
Open chat
Perlu Bantuan?
Selamat Datang di website PEPI.
Ada yang bisa Kami Bantu?